Share

5 Pedoman WHO untuk Akhiri Pandemi Covid-19, Baca Yuk!

Kevi Laras, Jurnalis · Jum'at 23 September 2022 10:57 WIB
$detail['images_title']
Pedoman WHO (Foto: Al Jazeera)

ORGANISASI Kesehatan Dunia (WHO) telah mengeluarkan pedoman dalam penanganan Covid-19. Hal ini pun diterapkan oleh Indonesia, berikut penjelasannya.

Menurut Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Nasional, Prof Wiku Adisasmito mengungkap pedoman dari WHO, terdiri 5 pilar perlu diperhatikan pemerintah dan daerah agar lekas mengakhiri pandemi Covid-19.

 WHO

1. Surveilans laboratorium dan pencerdasan masyarakat

Surveilans disampaikan untuk mengidentifikasi sejak dini dan pencegahan penyebaran secara luas. "Kunci pelaksanaan surveilans ada di tingkat terkecil yaitu RT-RW yang didukung oleh Puskesmas dan dan tingkat Kelurahan," kata Ketua Tim Pakar dan Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Nasional, Prof Wiku Adisasmito dalam Konferensi Pers Update Covid-19 di Kanal YouTube BNPB Indonesia, Jumat (23/9/2022).

Surveilans juga dapat berjalan dengan baik, apabila ada dukungan dari warga untuk bersedia memberikan informasi yang benar. Apabila petugas penulis melakukan penelusuran kontak atau tracing.

2. Vaksinasi dan pemberdayaan masyarakat

Kebutuhan vaksinasi booster di tengah Covid-19 sangat dibutuhkan, sebab membentuk sistem kekebalan tubuh (antibodi) pada masyarakat.

"Fakta yang terjadi di dunia, vaksin telah menyelamatkan ratusan juta nyawa, semakin banyak orang divaksin maka semakin terlindungi pada orang bukan hanya orang tersebut tetapi juga kelompok rentan," jelasnya.

 BACA JUGA:Kapan Indonesia Siap Akhiri Pandemi Covid-19?

3. Sistem kesehatan yang tangguh

Menurut Prof Wiku peran Puskesmas dan rumah sakit rujukan Covid-19 perlu menyediakan fasilitas isolasi karantina minimal setiap wilayah di Indonesia. Harus selalu siap apabila sewaktu-waktu peningkatan terjadi.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

4. Penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan

Penelitian dan pengembangan ilmu yang update seputar Covid-19 dan penyakit infeksi menular lainnya penting, agar keputusan dan peraturan yang ditegakkan. Yang mana didasarkan pada update berbasis ilmiah dan sesuai dengan perkembangan terjadi saat ini.

5. Koordinasi kesiapsiagaan Covid-19

Seluruh pihak seperti pemerintah, media, swasta, akademi dan masyarakat penting untuk terciptakan koordinasi dan komunikasi pusat dan daerah menjadi penting.

1
2