Share

Mantan Satpam Jadi Raja Toples Beromzet Rp1,2 Miliar per Bulan

Clara Amelia , Okezone · Kamis 19 Januari 2023 22:05 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 19 455 2749438 mantan-satpam-jadi-raja-toples-beromzet-rp1-2-miliar-per-bulan-IDxIJbO6aN.png Kisah Reza Hafidz dalam Merintis Bisnis Toples. (Foto: Okezone.com/YouTube)
A A A

JAKARTA – Kisah mantan satpam yang sukses berkat usaha toples khusus ikan cupang. Bahkan kini memiliki omzet Rp1,2 miliar per bulan.

Seorang pengusaha distributor toples khusus ikan cupang bernama Reza Hafidz menceritakan awal mula kariernya hingga sekarang menjadi pemilik Azka Beta Fish.

“Sebelum usaha seperti ini, saya juga dulu merasakan benar-benar susah,” katanya, ilansir dari YouTube Jaga Lilin, Kamis (19/1/2023).

Reza mengaku dulunya bekerja sebagai satpam di sebuah mal. Dari situ, dia mulai mendapatkan pendidikan satpam dan mempunyai sertifikat.

Baca Juga: Dulu Hidup Susah Terlilit Utang, Pria Ini Sukses Jadi Pengusaha Baju Koko

Kemudian dirinya pindah menjadi satpam di sebuah instansi yang berada di Jakarta Pusat.

Selama 7 tahun menjadi satpam, Reza juga mulai mencari pekerjaan yang bisa menambah penghasilan untuk menafkahi keluarganya, seperti menjadi tukang ojek, mencuci mobil, dan jadi tukang fotocopy.

“UMR dulu cuman Rp1,3 juta, sedangkan saya punya anak, istri, dan orang tua yang saya harus hidupi,” ujarnya.

Reza mengatakan pernah menjadi tukang ojek online (ojol) di saat maraknya aplikasi ini di Indonesia. Meskipun dulu penghasilannya bisa dibilang lumayan, namun sayangnya hal ini bertahan tidak terlalu lama.

Baca Juga: Kisah Nurhayati Subakat, Pendiri Kosmetik Wardah yang Kini Punya 10.000 Karyawan

Adapun cikal bakal usaha stoples ini berawal pada saat Reza bekerja menjadi satpam di salah satu bank. Kala itu ada temannya yang memiliki usaha stoples ikan cupang dan menjualnya kepada Reza. Tak habis akal dia pun mulai mencari tahu tentang bisnis ini.

“Harga yang dia tawarkan ke saya kalau gak salah waktu itu Rp150 ribu. Saya cari di akun media sosial ternyata selisihnya Rp30 ribu - Rp40 ribu (lebih murah) untuk 1 paknya,” terangnya.

“Akhirnya saya coba pesan di akun media sosial tersebut. Lalu saya jual kembali dan ternyata itu peminatnya ada,” lanjutnya.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Sambil kerja menjadi satpam di bank, Reza juga berjualan stoples untuk cupang di media sosial.

“Sebenarnya enggak ada keuntungan di situ (menjual stoples ikan cupang), tapi saya tanamkan service, saya tanamkan benar-benar kepercayaan pelanggan. Jadi trust-nya supaya dapat dulu ke saya,” ungkap Reza.

Saat dirasa sudah cukup penghasilannya, yakni saat itu beromzet Rp10 juta dalam 1 bulan, akhirnya dia memutuskan untuk resign dari pekerjaanya menjadi satpam.

Namun saat itu, prestasi hafiz menjadi satpam sedang ada di puncak. Hal ini membuatnya bimbang, terlebih lagi dirinya tidak diizinkan untuk melakukan resign oleh sang atasan. Solusinya Reza pun dipindahkan dari area hold banking ke bagian marketing.

Momen bekerja di bagian marketing ini dimanfaatkannya untuk meraup ilmu sebanyak-banyaknya. Mulai dari bagaimana bertemu orang-orang penting, bagaimana nada bicaranya hingga cara menggapai pelanggan.

Pada Januari 2020, Reza memutuskan untuk resign dari pekerjaannya tersebut dan fokus pada usaha stoples ikan cupang. Usaha ini tentu membuahkan hasil yang tak main-main. Dari usahanya ini, Reza bahkan pernah mendapatkan omzet Rp1,2 miliar dalam satu bulan hanya dengan modal kepercayaan pelanggan.

“Saya usaha stoples ini bahkan pernah omzet hingga terbesar Rp1,2 miliar sebulan. Itu modalnya nol rupiah. Hanya modal kepercayaan yang tadi saya ceritakan, saya tanamkan trust,” tandasnya.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini