Share

3 Daerah Terkaya di Bangka Belitung, Penghasil Timah Terbesar

Rina Anggraeni , Okezone · Kamis 19 Januari 2023 14:38 WIB
https: img.okezone.com content 2023 01 19 470 2749349 3-daerah-terkaya-di-bangka-belitung-penghasil-timah-terbesar-iQVzImiq8H.jpeg Ilustrasi (Foto: Okezone)
A A A

JAKARTA- 3 daerah terkaya di Bangka Belitung menarik untuk diulas. Seperti diketahui Kawasan Ekonomi Khusus (KEK). Hal ini untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dengan mendatangkan investasi yang lebih besar.

Selain itu wilayahnya dikenal sebagai daerah penghasil timah, dan memiliki pantai yang indah Ibu kota provinsi ini adalah  Pangkalpinang. Hal itu bisa terlihat dari Produk Domestik Regional Bruto (PDRB).

Berikut ini 3 daerah terkaya di Bangka Belitung dirangkum dari berbagai sumber:

1. Bangka

Pulau Bangka terletak di sebelah pesisir Timur Sumatra Selatan, berbatasan dengan Laut China Selatan di sebelah utara, Pulau Belitung di timur dan Laut Jawa di sebelah selatan yaitu 1°20’-3°7 Lintang Selatan dan 105° - 107° Bujur Timur memanjang dari Barat Laut ke Tenggara sepanjang ± 180 km. Pulau ini terdiri dari rawa-rawa, daratan rendah, bukit-bukit dan puncak bukit terdapat hutan lebat, sedangkan pada daerah rawa terdapat hutan bakau.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Rawa daratan pulau Bangka tidak begitu berbeda dengan rawa di pulau Sumatra, sedangkan keistimewaan pantainya dibandingkan dengan daerah lain adalah pantainya yang landai berpasir putih dengan dihiasi hamparan batu granit.

Adapun PDRB ADHK per kapita mencapai Rp. 10.733.699,95 di tahun 2021.

Oleh sebab itu Kabupaten Bangka menjadi daerah terkaya di Provinsi Bangka Belitung urutan pertama.

2. Bangka Barat

Salah satu sebuah kabupaten yang berada di provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Indonesia, yang tepatnya berada di pulau Bangka. Ibu kota Bangka Barat adalah Kecamatan Muntok. Pada tahun 2020, penduduk kabupaten ini berjumlah 204.612 jiwa dengan kepadatan penduduk 71 jiwa/km2

Kabupaten Bangka Barat memiliki PDRB ADHK per kapita mencapai Rp. 10.331.789,27 di tahun 2021.

Oleh sebab itu Kabupaten ini termasuk daerah terkaya di Provinsi Bangka Belitung setelah Kabupaten Bangka.

3. Pangkalpinang

Wilayah ini termasuk salah satu kota yang memiliki PDRB ADHK per kapita cukup tinggi mencapai Rp. 9.611.883,37 di tahun 2021.

Maka tidak heran jika kota ini termasuk daerah terkaya di Provinsi Bangka Belitung.

(RIN)

 

1
2

Berita Terkait

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini