Share

Seorang Wanita Berusaha Kabur dari Rumah Sakit Pasca Operasi Plastik demi Hindari Pembayaran

Firly Aghisty Cahyarani, Jurnalis · Jum'at 26 April 2024 21:00 WIB
$detail['images_title']
Pasien kabur dari rumah sakit karena tidak mau membayar. (Foto: Oddity Central)

KEJADIAN tak terduga terjadi di sebuah rumah sakit swasta di Istanbul, Turki, pekan lalu, ketika seorang wanita berusaha menyelinap keluar beberapa jam setelah menjalani operasi plastik. Adegan tersebut terekam dalam sebuah video pendek yang kemudian beredar luas di media sosial.

Melansir dari Oddity Central pada Jumat (26/4/2024) dalam video tersebut, seorang wanita yang mengenakan baju rumah sakit terlihat berdebat dengan staf medis yang berusaha menghentikannya untuk pergi.

Meskipun wajahnya masih bengkak dan dibalut perban, wanita tersebut dengan tekad mencoba meninggalkan rumah sakit dengan tujuan untuk menghindari pembayaran biaya prosedur. Menurut laporan dari outlet berita Turki NTV, wanita tersebut merupakan seorang pasien asing yang datang ke Turki khusus untuk menjalani operasi plastik di wajahnya.

Pasien kabur

Meskipun sudah sepakat dengan dokter mengenai prosedur dan biayanya, namun setelah prosedur selesai dia berusaha kabur tanpa membayar. Petugas keamanan rumah sakit berhasil menghentikannya sebelum ia benar-benar keluar dari Gedung.

Meskipun kejadian tersebut menimbulkan pertengkaran, wanita tersebut akhirnya dibawa kembali masuk ke dalam ruangan, tetapi detail mengenai penyelesaian masalah ini tidak dijelaskan.

Meskipun identitas dan kewarganegaraan wanita tersebut tetap dirahasiakan, namun kejadian ini menunjukkan risiko serius bagi mereka yang mencoba menghindari kewajiban pembayaran dalam sistem perawatan kesehatan.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(Leo)