Share
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

BMW Indonesia Catat Rekor Penjualan pada Kuartal 1 2024, Model Apa Terlaris?

Muhamad Fadli Ramadan , Jurnalis-Jum'at, 26 April 2024 |18:39 WIB
BMW Group Indonesia catat rekor penjualan kuartal 1 2024. (Reuters)
BMW Group Indonesia catat rekor penjualan kuartal 1 2024. (Reuters)
A
A
A

JAKARTA - BMW Group Indonesia mencatat hasil positif pada tiga bulan pertama atau kuartal satu (Q1) 2024. Penjualan produsen asal Jerman itu meningkat 12 persen dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya.

Pada tiga bulan pertama tahun ini, BMW membukukan penjualan 775 unit. Pada periode sama tahun lalu, BMW menjual sebanyak 695 unit. Ini penjualan Q1 terbesar pertama dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

“BMW sebagai pemimpin di segmen kendaraan mewah di Indonesia kembali berhasil menutup Q1 2024 dengan hasil yang menjanjikan untuk tahun ini. Penjualan kami meningkat 12 persen dibandingkan periode yang sama di tahun sebelumnya,” kata Presiden Direktur BMW Group Indonesia, Ramesh Divyanathan, dalam keterangan resmi, Jumat (26/4/2024).

Terdapat sejumlah model yang menjadi tulang punggung penjualan BMW di Indonesia pada tiga bulan pertama tahun ini. Penjualan BMW Seri 3 masih memimpin di antara model lainnya dengan mencatatkan 19 persen.

Lalu, diikuti keluarga BMW X, yaitu BMW X5 dan BMW X1, dengan masing-masing menyumbang 16 persen dan 13 persen. Minat terhadap rangkaian kendaraan listrik BMW juga masih menunjukkan tren yang positif di Q1 2024.

Tercatat, mobil listrik BMW menyumbang 8 persen dari total penjualan dan menjadi pemimpin segmen EV Premium sebesar 63,7 persen. Sementara model-model listrik terbaru seperti BMW iX1, BMW iX xDrive50, dan BMW i5 belum memberikan kontribusi di Q1 2024.

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Berita Terkait
Telusuri berita otomotif lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement