Share

Indonesia Jadi Negara Asia Pertama yang Dikunjungi PM Inggris

Pamela Sarnia , Okezone · Minggu 26 Juli 2015 21:52 WIB
https: img.okezone.com content 2015 07 26 18 1185709 indonesia-jadi-negara-asia-pertama-yang-dikunjungi-pm-inggris-aHIWT3HPRP.jpg Indonesia Menjadi Negara Pertama di Luar Eropa yang Dikunjungi Perdana Menteri Inggris David Cameron (Foto: Reuters)
A A A

JAKARTA - Inggris menunjukkan kesungguhannya dalam meningkatkan hubungan kerja sama bilateral Indonesia. Hal tersebut tampak dari keputusan Perdana Menteri (PM) Inggris David Cameron yang memilih Indonesia sebagai negara tujuan pertama setelah dia mengakhiri kunjungannya ke negara-negara di Eropa.

"Sejak terpilih pada Mei, PM Cameron telah mengelilingi Eropa. Kunjungan ini akan menjadi kunjungan kenegaraan pertama di luar Eropa dan negara pertama yang dikunjungi Cameron di Asia Tenggara adalah Indonesia," kata Duta Besar (Dubes) Inggris untuk Indonesia, Moazzam Malik, dalam konferensi pers di Kedutaan Besar Inggris, Kuningan, Jakarta Selatan pada Minggu (26/7/2015).

Dubes Moazzam mengungkapkan, keputusan Cameron merupakan bentuk penghargaan Inggris atas Indonesia yang dianggap memiliki potensi tinggi dalam membangun perekonomian Asia.

"Inggris menganggap Indonesia sebagai rekan penting hingga masa depan. Kami percaya Indonesia akan menjadi salah satu negara, bersama India dan China yang akan membentuk ekonomi di Asia dan dunia pada abad ke-21," jelas Moazzam.

Dia menerangkan, pilihan PM Cameron atas Indonesia sebagai negara pertama yang dikunjungi di luar Eropa merupakan indikasi komitmen mereka dalam menjalin kerja sama ekonomi.

Dalam kunjungan kenegaraan ke Indonesia pada 27-28 Juli 2015, PM Cameron akan bertemu dengan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah pejabat pemerintah lainnya. Cameron akan membawa perwakilan kabinet dan parlemen Inggris, antara lain Menteri Energi dan Perubahan Iklim Amber Rudd, Menteri Perdagangan Lord Maude of Horsham, Menteri Usaha Kecil dan Menengah Anna Soubry, serta anggota parlemen Rich Graham. Ia juga memboyong 30 orang pengusaha asal Inggris.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(pam)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini