Share

Rins Optimis Raih Hasil Positif di MotoGP Qatar 2018

Bagas Abdiel, Jurnalis · Jum'at 16 Maret 2018 03:20 WIB
https: img.okezone.com content 2018 03 15 38 1873393 rins-optimis-raih-hasil-positif-di-motogp-qatar-2018-czRjrfCApt.jpg Alex Rins (Foto: Laman resmi Suzuki)
A A A

HAMAMATSU – Pembalap Tim Suzuki Ecstar, Alex Rins, sangat optimis untuk melakoni balapan perdana di Sirkuit Losail, Qatar pada 18 Maret 2018. Pasalnya selama tes pramusim MotoGP 2018 di Malaysia, Thailand, dan Qatar, pembalap berpaspor Spanyol itu berhasil meraih hasil yang positif.

Bukan hanya itu, cedera yang dialami Rins pada musim lalu sudah tidak lagi mengganggu performanya. Maka, ia berharap pada race perdana tersebut ia mampu mengulang kesuksesannya pada musim lalu yang berhasil finis di posisi sembilan.

Rins juga menilai performa GSX-RR pada musim ini jauh lebih baik ketimbang musim lalu. Terbukti pada tiga kali tes pramusim, pembalap berusia 22 tahun itu mampu tampil konsisten di posisi 10 besar. Di Malaysia, ia finis di peringkat keenam. Sementara di Thailand ia duduk di posisi kelima. Sayang posisinya sedikit melorot di Qatar dengan menempati peringkat kedelapan.

Baca juga Luthi Tak Sabar Jajal Kuda Besi RC213V di GP Qatar

“Kami akhirnya memiliki pramusim normal, saya dapat mengerjakan kondisi fisik saya dan saya merasa sangat baik selama tes berlangsung. Mereka (Suzuki) melakukan pekerjaan yang bagus dan motornya bekerja dengan sangat baik,” ungkap Rins, mengutip dari Speedweek, Jumat (16/3/2018).

Rins juga menambahkan bahwa timnya kini sedang dalam kondisi bagus untuk melakoni balapan di MotoGP Qatar 2018. Partner Andrea Iannone itu pun menyatakan kesiapannya untuk bisa meraih hasil terbaik di balapan pertama MotoGP 2018.

“Kami semua dalam kondisi bagus, bekerja dari hari ke hari serta mencoba untuk menemukan dasar yang baik pada musim ini. Saya sangat yakin dan siap untuk balapan pertama di Qatar,” lanjut pembalapp bernomor motor 42 itu.

Baca juga Morbidelli: Jadi Rookie Terbaik Adalah Target Saya di MotoGP Musim 2018

Pada musim lalu, Rins tak bisa melakoni balapan MotoGP 2017 dengan maksimal karena mengalami cedera tangan yang cukup panjang. Ia pun terpaksa absen lima balapan setelah mengalami kecelakaan di Argentina.

Hal itu membuat ia harus absen di seri berikutnya yakni Argentina, Jerez, Prancis, Italia dan Catalunya. Rins juga terpaksa harus turun peringkat ke posisi 16 klasemen akhir pembalap dengan koleksi 59 poin. Sementara posisi terbaiknya ada di Valencia yang sukses finis di posisi empat.

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(fmh)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini