Share

Keutamaan Sholat Tarawih yang Belum Banyak Diketahui, Benarkah Menghapus Semua Dosa?

Intan Afika Nuur Aziizah, Jurnalis · Selasa 05 April 2022 09:28 WIB
https: img.okezone.com content 2022 04 05 330 2573339 keutamaan-sholat-tarawih-yang-belum-banyak-diketahui-benarkah-menghapus-semua-dosa-SSUDr5aipI.jpg Ilustrasi keutamaan sholat tarawih. (Foto: Arif Julianto/Okezone)
A A A

KEUTAMAAN sholat tarawih wajib diketahui kaum Muslimin. Sholat tarawih sendiri disebut juga qiyamul lail oleh Rasullullah Shallallahu ‘alaihi wassallam. Sholat ini dilakukan pada malam hari di bulan Ramadan.

Dai muda Ustadz Asep Lili menjelaskan, sholat tarawih hukumnya sunnah muakkad atau sunah yang sangat dianjurkan pengerjaannya. Pasalnya, ada banyak pahala, keutamaan, serta fadilah di dalamnya, terutama di malam pertama Ramadan.

Baca juga: Humor Abu Nawas: Bikin Raja Tidur Pulas Pakai Cerita Amburadul, Ternyata Begini Isinya! 

Namun ibadah ini harus dilakukan dengan penuh keyakinan dan keimanan, hanya karena dan untuk Allah Subhanahu wa ta'ala. Dengan begitu, dosa-dosa terdahulunya akan diampuni oleh Allah Ta'ala.

"Ikhlas karena Allah Subhanahu wa ta'ala, bukan karena terpaksa atau malu dengan siapa pun, maka kata Rasulullah, ia bagaikan bayi yang baru dilahirkan ibunya, diampunkan dosanya," tutur Ustadz Asep Lili dalam tausiyah Okezone.

Lebih lanjut Ustadz Asep Lili mengatakan banyak amalan yang bisa dikerjakan untuk memperoleh ampunan dari Allah Subhanahu wa ta'ala di bulan Ramadan. Di antaranya disebutkan dalam hadis dari Abu Hurairah Radhiyallahu anhu, Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wassallam bersabda yang artinya:

"Barang siapa puasa Ramadan karena iman dan mengharap pahala diampuni baginya dosa-dosa masa lalu." (HR Bukhari dan Muslim)

Baca juga: Bacaan Surat Yasin 83 Ayat Lengkap Bahasa Arab, Indonesia, hingga Keutamaannya 

Dalam hadis lain disebutkan, umat Islam yang mengerjakan sholat tarawih pada malam Ramadan akan mendapat ampunan dosa yang telah lalu. Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda yang artinya:

"Barang siapa melakukan qiyam Ramadan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni." (HR Bukhari)

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Begitupun sholat malam, kata Ustadz Asep, barang siapa yang menghidupkan malam Lailatul Qadar dengan penuh iman dan muhasabah, maka dosa-dosanya yang telah lalu akan diampuni oleh Allah Subhanahu wa ta'ala.

Baca juga: Bacaan Doa Sahur Puasa Ramadan Lengkap Keutamaannya yang Luar Biasa Besar 

Oleh karena itu, Ustadz Asep mengimbau kaum Muslimin mengerjakan amalan-amalan seperti berpuasa dan sholat tarawih agar perjumpaannya dengan bulan Ramadan tidak sia-sia.

"Maka itu, ayo kita laksanakan puasa Ramadan di siang hari dan melaksanakan qiyamul lail di malam hari, yakni sholat tarawih," pungkasnya. Wallahu a'lam bishawab.

Baca juga: Jadwal Imsakiyah Ramadan dan Sholat di Indonesia, Selasa 5 April 2022 

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini