Share

Viral Bocah Gagap Jadi Lancar ketika Baca Alquran, Netizen: Masya Allah Enak Banget Suaranya!

Intan Afika Nuur Aziizah, Jurnalis · Jum'at 01 Juli 2022 10:05 WIB
https: img.okezone.com content 2022 07 01 614 2621568 viral-bocah-gagap-jadi-lancar-ketika-baca-alquran-netizen-masya-allah-enak-banget-suaranya-OoL61DZIa5.jpg Viral bocah alami gagap tapi sangat lancar ketika baca Alquran. (Foto: YouTube Taddabur Daily)
A A A

VIRAL di media sosial video bocah gagap jadi sangat lancar ketika lantunkan ayat-ayat Alquran. Membaca Alquran secara rutin memang memberikan manfaat luar biasa, bahkan dapat membantu mengobati penyakit fisik maupun penyakit hati.

Sebagaimana Allah Subhanahu wa ta'ala berfirman, “Dan kami turunkan Alquran sebagai penawar dan rahmat bagi orang-orang yang beriman.” (QS al-Isra [17]: 82)

Baca juga: Ganja Medis, Ini Kata Lembaga Fatwa Negara-Negara Islam soal Narkotika untuk Obat 

Maka itu, tidak heran bila banyak Muslim yang berlomba-lomba membaca Alquran untuk keselamatan di dunia maupun akhirat kelak. Keajaiban Alquran itu terlihat dalam video yang diunggah kanal YouTube Tadabbur Daily.

Dalam video tersebut, tampak seorang bocah yang mengenakan baju koko biru muda dan peci putih berdiri tegap sambil memejamkan mata dan melipat kedua tangannya, berusaha fokus untuk membaca ayat-ayat suci Alquran.

Viral bocah alami gagap tapi sangat lancar ketika baca Alquran. (Foto: YouTube Taddabur Daily)

Mulanya ia terbata-bata dan kesulitan membaca lantunan Ayat suci Alquran karena mengalami gangguan bicara gagap. Sesekali bocah itu pun menghela napas agar lebih tenang. Meski terlihat kesulitan, ia tetap berusaha sekuat tenaga untuk menyuarakan lantunan ayat-ayat Alquran.

Hingga sekira 15 detik video berlangsung, bocah itu berhasil membacakan lafazannya. Suaranya terdengar begitu merdu hingga ustadz yang menjadi juri di hadapannya pun terpukau. Bocah tersebut benar-benar tidak terbata-bata sampai rekaman itu berakhir.

Baca juga: Geger! Abu Nawas Bangun dari Keranda Jenazah, Bikin Orang-Orang Lari Terbirit-birit 

"Anak ini diuji dengan gangguan bicara gagap, tetapi bisa lancar ketika melantunkan ayat suci Al-Quran," tulis pemilik akun dalam keterangan, dikutip pada Jumat (1/7/2022).

Belakangan diketahui bocah itu memang sedang mengikuti program ajang pencarian bakat yang menampilkan kemampuan anak-anak dalam melafazkan dan menghafal rangkaian ayat-ayat Alquran. Usut punya usut, anak tersebut bernama Qori' Hafizh Azarul Islam Usama yang berasal dari Bangladesh.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Sontak, video viral bocah laki-laki yang diuji gagap bicara itu langsung dibanjiri reaksi netizen. Banyak yang mengaku takjub ketika bocah gagap itu lancar berbicara setelah membaca Alquran. Tidak sedikit pula yang memiliki pengalaman serupa.

"MasyaAllah tabarakallah, anak saya speech delay. Tapi ketika di uji hafalan Quran nya, Alhamdulillah lancar ...MasyaAllah tabarakallah," tulis ely****.

Baca juga: Surat Yasin Ayat 1-83 Lengkap di Alquran Digital Okezone: Teks Arab, Latin, Keutamaannya 

"Maasyaa Alloh Tabaarokalloh, Maha kuasa Allah Subhanahu wa ta'ala, enak bngt ..suaranya tenang hati ini dng suara dan lagu ketika membaca al qur'an yg begitu menghayati...Subhanalloh," tulis tatu****.

"Masya Allah air mata ini menetes dengan sendirinya, anak ini salah satu pilihan Allah, Masya Allah tabarakallah," tulis sri****.

Baca juga: Bacaan Zikir Pagi Hari Ini: Menjadi Orang Ikhlas hingga Meraih Rezeki Halal Melimpah 

"MashaaAllah, anak saya pun dahulu juga demikian.. Alhamdulillah sekarang menjadi Hafidzah. Allah Maha Baik. Al Fatihah bagi kita semuanya. Aamiin Allahumma Aamiin," tulis dia****.

"He won this competition," tulis golam****.

Allahu a'lam bisshawab.

1
2

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini