Share

Kaus Kaki Unik Berdesain Tungkai Hewan, Lucu atau Seram?

Pradita Ananda, Okezone · Senin 04 Juni 2018 15:39 WIB
https: img.okezone.com content 2018 06 04 194 1906314 kaus-kaki-unik-berdesain-kaki-hewan-lucu-atau-seram-Y37doK0M2a.jpg Kaus Kaki. (Foto: TheSun)
A A A

KAUS kaki adalah salah satu fashion item yang tidak hanya berfungsi sebagai alas penutup kaki ketika mengenakan sepatu, namun juga bisa berperan sebagai aksesori yang dikaryakan sebagai fashion statement dalam keseluruhan gaya busana.

Jika biasanya kaum Adam kebanyakan lebih menyukai kaus kaki dengan desain yang aman, yakni polos ataupun bermotif tapi tidak terlalu ramai, dengan catatan warnanya adalah warna-warna yang netral seperti putih, hitam, abu-abu terang, abu-abu gelap, dan biru gelap yang mana mudah dipadu-padankan dengan busana sehari-hari terutama setelan untuk bekerja.

Lain lagi dengan kaum Hawa, yang biasanya lebih hobi untuk mengenakan kaus kaki dengan tampilan beraneka ragam. Polos, motif, baik yang bernuansa ramai ataupun yang bergambar karakter kartun atau anime dari idol kesayangan.

Baca Juga: Hanya Dalam 24 Jam, Lady Gaga Sudah Tampil dengan 3 Gaya Runway!

(Foto: TheSun)

Jika bosan dengan tampilan kaus kaki yang itu-itu saja, mungkin tampilan kaus kaki teranyar yang sedang ramai menjadi aksesori yang diperbincangkan ini bisa jadi pilihan alternatif untuk bergaya.

Kaos kaki ini pun membuat orang yang melihatnya akan mengerutkan kening. Sebab, kaus kaki satu ini punya desain unik, yakni berdesain gambar replika kaki hewan secara menyeluruh dari mulai pangkal betis hingga tumit kaki.

Kaus kaki bergambar kaki binatang lengkap dengan cakarnya ini, diketahui lebih lanjut hadir dengan 10 buah desain kaki aneka hewan. Mulai dari kuda zebra, kucing, hingga aneka binatang yang tidak biasa seperti macam, babi, buaya, antelop, badak, hingga rubah.

Menariknya, dikatakan untuk alasan yang hingga ini tidak diketahui, desain gambar kaus kaki yang dijual secara online seharga 7 Euro atau sekira Rp113.765 per pasangnya ini dicetak dengan desain “360 derajat cakar hewan”.

Baca Juga: Mirip Meghan Markle, Model Size Plus Ini Banjir Dukungan dari Warganet

(Foto: TheSun)

Dalam situs online yang menjual kaus kaki cakar hewan tersebut, tertera sebuah keterangan yang dinilai sebagai sebuah penjelasan yang membingungkan.

“On the front are the claws and on the back they have claws (Di depan adalah cakar dan di belakang juga terdapat cakar),” bunyi penjelasan situs online tersebut. Demikian sebagaimana diwarta TheSun, Senin (4/6/2018).

Bagaimana menurut Anda tampilan kaus kaki cakar hewan ini? Apa bisa dikatakan sebagai salah satu bentuk fashion yang unik ataukah murni hanya sebagai bentuk wujud kebebasan fashion yang membingungkan?

(Foto: TheSun)

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

(mrt)

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini