Share

Cerita Pemuda Berani Hijrah: Hapus Tato Bayar Pakai Surat Ar-Rahman

Fini Nola Rachmawati, Jurnalis · Selasa 18 Oktober 2022 13:28 WIB
https: img.okezone.com content 2022 10 18 621 2689400 cerita-pemuda-berani-hijrah-hapus-tato-bayar-pakai-surat-ar-rahman-3MGSB2aZWI.jpg Wangki penggerak komunitas Berani Hijrah Baik pernah alami hapus tato bayar pakai Surat Ar-Rahman. (Foto: YouTube Rukun Indonesia)
A A A

BERANI Hijrah Baik merupakan salah satu komunitas yang berperan tidak seperti biasanya. Komunitas ini justru dikenal dengan programnya menghapus tato secara gratis. Tapi sebelum menjalani proses tersebut, jamaah harus mengikuti persyaratan dan ketentuan yang ada.

Komunitas Berani Hijrah Baik terbentuk pada Agustus 2017. Komunitas ini diinisiasi oleh para pemuda di Jakarta dan salah satu dokter di Tangerang, Banten.

Baca juga: Perjalanan Hijrah Jhody Super Bejo, Berawal Serangan Jantung hingga Mantap Hapus Tato 

Wangki penggerak komunitas Berani Hijrah Baik pernah alami hapus tato bayar pakai Surat Ar-Rahman. (Foto: YouTube Rukun Indonesia)

Salah seorang penggerak bernama Wangki mengatakan sering kali mereka yang bertato mendapat stigma negatif di kalangan masyarakat, termasuk saat mulai hijrah. Bahkan ada yang sampai di-bully karena memiliki tato.

"Gua di situ kesel dan enggak terima (di-bully), karena enggak gampang gitu, ada prosesnya," ucap Wenki dalam tayangan di kanal YouTube Rukun Indonesia.

Baca juga: Cerita Awal Mula Hijrah Uki Kautsar eks Noah, Beranikan Diri Bertanya ke Ustadz saat Penerbangan 

Ia pun menceritakan proses hijrahnya hingga mantap melakukan hapus tato. Kala itu dia pergi ke klinik-klinik yang bisa menghapus tato.

Namun kendala dihadapinya, yakni harganya yang sangat mahal. Satu kali kedatangan bisa menelan biaya hingga Rp1 juta, dan penghapusan satu tato bisa membutuhkan proses 10 kali pertemuan.

Dengarkan Murrotal Al-Qur'an di Okezone.com, Klik Tautan Ini: https://muslim.okezone.com/alquran

Follow Berita Okezone di Google News

Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya

Di tengah keputusasaan, Wangki terus berdoa dan beribadah sholat kepada Allah Subhanahu wa ta'ala. Atas kebesaran Allah Ta'ala, dua hari kemudian temannya menelepon yang menawarkan hapus tato gratis di klinik Tangerang.

Wangki pun menerimanya dengan gembira. Uniknya ketika melakukan hapus tato ada syarat yang harus dipenuhi yakni menghafal Surat Ar-Rahman.

Baca juga: Karim Benzema, Pesepakbola Muslim Peraih Ballon d'Or 2022 yang Rutin Pengobatan Nabi 

Baca juga: Cara Unik Abu Nawas Hibur Kawannya yang Murung, Langsung Tertawa Terpingkal-pingkal 

Lalu ketika Wangki sedang menghapus tato, salah satu temannya melakukan siaran langsung lewat akun media sosial.

"Itu dia pas ngelive yang nonton banyak banget, sampai 60 ribu waktu itu. Banyak yang tanya juga, 'Eh di mana ini?' 'Mau dong.' Kayak gitu. Pas dari situ mulailah kita buka pendaftaran," ucap Wangki.

Pembukaan tersebut dilakukan dengan hastag, dan ternyata antusiasnya semua orang banyak yang minat.

"Jadi satu hari bisa ngeluarin kloter untuk pria sebanyak 61 orang. Jadi dibagi per kloter ada 30-an," ungkap Wangki dengan takjub.

Baca juga: Jadwal Sholat Hari Ini Selasa 18 Oktober 2022M/22 Rabiul Awal 1444H 

Baca juga: Hukum Membaca Alquran Menggunakan HP 

Ia menerangkan, metode yang baik untuk menghapus tato yakni dengan menggunakan teknologi laser. Proses penghapusan tato tidak bisa hanya dilakukan sekali saja, namun ada beberapa tahapan sampai tato benar-benar hilang.

Sampai sekarang komunitas Berani Hijrah Baik berisi puluhan pemuda. Tidak hanya laki-laki, layanan hapus tato yang digelar komunitas ini ternyata juga diminati para perempuan.

Wallahu a'lam bisshawab.

1
3

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini